Pada akhir tahun 2023, Ikatan Muda Mudi Zhenfozong Indonesia (IMZI) mengisi liburan dengan meningkatkan kualitas sradha atau keimanan generasi muda. Kegiatan ini dilaksanakan di beberapa cabang IMZI di Indonesia. Sebagai contoh, Vihara Vajra Bumi Prabu di Prabumulih Sumatera Selatan menjadi tuan rumah Dharmacamp pada tanggal 20-22 Desember 2023. Kegiatan dengan tema “grow to be potential person” ini diikuti oleh 60 remaja dari Lubuk Linggau dan Prabumulih. Metode pembelajaran yang disesuaikan dengan usia dan penyajian yang menyenangkan menjadi upaya IMZI dalam meningkatkan pemahaman Dharma.
Dalam Dharmacamp 2023, peserta didorong untuk menemukan jati diri dan menjadi pribadi yang berbudi pekerti luhur, tahu bersyukur, dan mampu membalas budi. Mereka juga diajak untuk bijak bermedia sosial. Dengan bimbingan dari narasumber ahli di bidangnya, peserta tidak hanya memperoleh wawasan dan pengalaman baru, tetapi juga memperkuat keyakinan mereka, terutama melalui pengalaman kebersamaan yang terjalin.
Kegiatan Dharmacamp tidak hanya menjadi ajang pembelajaran spiritual, tetapi juga menciptakan ikatan yang erat di antara para peserta, memberikan kontribusi positif pada perkembangan pribadi mereka.
Kegiatan serupa juga dilaksanakan oleh Muda-Mudi Vihara Vajra Bumi Nusantara (MUDIVIVA) Provinsi Banten. Dengan mengangkat tema “Lead Life by Dharma” peserta sebagai generasi muda diajarkan untuk menjalani hidup sesuai dengan ajaran Dharma, menjaga teguh nilai-nilai Dharma, dan melihat segala sesuatu dari sudut pandang Dharma.
Hari pertama Dharmacamp MUDIVIVA 2023 diawali dengan meditasi bersama, dilanjutkan dengan apihoma yang dipimpin oleh Acarya Shi Lianfei. Usai apihoma, peserta aktif berdiskusi dengan Acarya Shi Lianfei, membahas tentang konsep dharma dan sadhana Tantra. Para peserta menunjukkan antusiasme tinggi dalam mengikuti seluruh sesi Dharmacamp, terutama pada sesi motivasi yang dibawakan oleh Vanesa Kosasih, seorang pembicara muda yang berbakat. Vanesa Kosasih membawakan dua tema menarik, yaitu “Insecurity” dan “Expect Nothing and Appreciate Everything.”
Dharmacamp MUDIVIVA 2023 diakhiri dengan malam keakraban, renungan dan barbeque. Menciptakan suasana hangat dan akrab di antara peserta. Keseluruhan acara tidak hanya memberikan pemahaman mendalam terkait Dharma, tetapi juga memberikan ruang untuk memotivasi dan instropeksi. Dengan demikian, Dharmacamp ini berhasil menciptakan pengalaman yang bermakna bagi generasi muda, memperkuat nilai-nilai spiritual, dan meningkatkan kebersamaan di antara peserta.
Muda-mudi Zhenfozong di Jawa Tengah menyelenggarakan kegiatan Jambore di Villa Vanaprasta Candi Gedong Songo, Kabupaten Semarang, pada tanggal 24-26 Desember 2023. Peserta Jambore IMZI Jateng 2023 tidak hanya berasal dari Jawa Tengah, tetapi juga dari kota-kota lain seperti Surabaya, Jakarta, Karawang, dan Lampung. Bahkan, peserta dari daerah jauh seperti Lubuk Linggau, Prabumulih, dan Lombok yang sedang berkuliah di Tangerang atau Bandung turut serta, mencapai total 160 orang.
Tema Jambore IMZI Jateng 2023 adalah “Satu Guru Satu Keluarga,” mengajak peserta untuk mempererat tali kebersamaan dalam keluarga Zhenfozong. Acara ini melibatkan Acarya Shi Lianpu (Palembang) sebagai pembimbing dalam penguatan Tantra dan Mindfulness. Sultan Naufani Haruni, seorang pengusaha muda, memberikan materi “Personal Branding,” sedangkan Salsabilla Zahra, ahli make up muda, menyajikan materi “Cakep Maksimal, Kece Fenomenal.” Sesi ini bertujuan mengajarkan peserta, sebagai generasi muda Buddhis, untuk meningkatkan kepercayaan diri melalui penampilan.